Daerah
Home » Berita » Bupati Amirudin Lepas 216 CJH Kabupaten Banggai

Bupati Amirudin Lepas 216 CJH Kabupaten Banggai

Bupati Amirudin melepas 216 CJH Kabupaten Banggai, Senin 5 Juni 2023.

LUWUK, RADAR SULAWESI – Bupati Banggai Amirudin melepas keberangkatan 216 calon jemaah haji (CJH) Kabupaten Banggai, di Masjid Agung An-Nuur Luwuk, Senin 5 Juni 2023 pagi.

Dalam pelaksanaannya, CJH asal Banggai diberangkatkan dalam dua kloter penerbangan. Untuk pemberangkatan pertama, sebanyak 182 orang ditambah 1 orang pendamping haji daerah yang tergabung dalam kloter 9 akan berangkat pada Selasa 5 Juni 2023 dari Luwuk menuju Palu menggunakan pesawat carteran Batik Air. Keesokan harinya, para CJH kloter 9 akan bertolak menuju embarkasi Balikpapan.

Untuk pemberangkatan kedua, sebanyak 34 CJH yang tergabung dalam kloter 15 akan diberangkatkan pada 13 Juni 2023.

Kementerian Agama Kabupaten Banggai melaporkan, tahun ini, jumlah CJH Banggai yang terdaftar sebanyak 220 orang. Dari jumlah tersebut, 4 orang gagal diberangkatkan karena sakit.

Bupati Banggai Amirudin dalam sambutannya sebelum melepas para CJH mengatakan, berakhirnya PPKM yang disebabkan pandemi Covid-19, berdampak pada bertambahnya jumlah CJH yang berangkat dibanding tahun sebelumnya.

Polres Morowali Utara dan Pemkab Sidak Harga Beras di Pasar Ponteoa Beteleme

“Alhamdulillah, tahun ini tidak lagi Covid, dan jemaah semakin banyak yang diberangkatkan,” ujar Bupati Amirudin.

Ia juga mengajak jemaah agar mensyukuri nikmat kesempatan melaksanakan ibadah haji tahun ini.

“Jadi Bapak ibu datang ke sana, itu dipanggil, diundang khusus. Tidak dengan sendirinya kita datang ke sana, tetapi semua calon jemaah haji yang dipanggil ini adalah sebuah undangan dari Allah Swt. Dan Insyaallah yang namanya undangan, semua fasilitas akan disediakan di sana,” kata Bupati Amirudin.

Bupati juga berpesan agar para CJH senantiasa menjaga kesehatan, mengingat kondisi cuaca di tanah suci sangat berbeda dengan di Indonesia.

“Tolong jaga kesehatan, karena puncak kegiatan haji adalah pada saat kita wukuf di Arafah, jangan sampai pada saat wukuf, bapak ibu sudah kecapekan,” kata dia.

Mediasi Sengketa Lahan di Kelurahan Bahontula Kembali Berlangsung Alot

Untuk itu, Bupati meminta ketua kloter, pendamping haji, dan ketua rombongan agar selalu sigap menjaga dan memantau jemaahnya sehingga semua CJH dapat kembali ke tanah air dengan selamat.

Hal senada juga disampaikan oleh perwakilan Kemenag Banggai, Zulfan Kadim. Mengingat, tidak sedikit jumlah CJH yang berusia lansia, Kemenag meminta ketua kloter dan pendamping haji memprioritaskan pelayanan kepada CJH Banggai.

Zulfan Kadim juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemkab Banggai yang telah memberikan pelayanan terbaik dalam persiapan keberangkatan CJH.

“Semenjak dari penyelenggaraan awal manasik haji, kita tahu bersama Bapak Bupati kita turut bersama-sama memberikan manasik haji kepada seluruh jemaah. Dan seluruh rangkaian manasik haji secara lengkap telah diselenggarakan oleh panitia penyelenggara,” ujar Zulfan. ***

Pangdam XXIII/Palaka Wira Tinjau Program CSR Desa MandulaLangkah Konkret TNI Dukung Ketahanan Pangan di Morowali Utara.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentatang Kami

Radar Sulawesi merupakan media online yang hadir di Kota Luwuk, memberikan informasi terkini, akurat, dan terpercaya bagi masyarakat Sulawesi, khususnya di wilayah Luwuk dan sekitarnya. Dengan komitmen untuk menyajikan berita yang objektif dan berimbang, RadarSulawesi.id menjadi sumber utama bagi pembaca yang ingin mendapatkan update terbaru seputar politik, ekonomi, sosial, budaya, hingga peristiwa lokal yang sedang berkembang.

Berita Populer

01

Diduga Oknum Pejabat Kampus Untika Luwuk Lakukan Pelecehan Seksual di Atas Kapal Feri

02

Saat Digrebek, Warga Sebut Anggota DPRD Banggai Fraksi Gerindra Diduga Sembunyi di Kamar Mandi Hampir 1 Jam

03

Langgar Netralitas Hingga Terjerat Kasus Pidana, 9 Kades dan 2 BPD di Banggai Diberhentikan

04

Anggota Dewan Bangkep Warning Timses Bupati, Ikbal: Jangan Intervensi Kebijakan Pemda!

05

Pernyataan Warga Desa Menyoe dan Perjalanan Investasi PT CAS

06

Formulir Model C.Hasil-KWK di 89 TPS, ATFM Unggul 896 Suara dari Paslon 03

07

ATFM Ungguli Anti-Bali di PSU, Ribuan Warga Banggai Rayakan Kemenangan

08

Selisih Dua Suara, Pilkades Bungintimbe Timbulkan Sengketa.

09

Wow, !!! PT Yuliani Amanah Construction Dukung Mayday Grasstrack, Sumbang Dana Rp.100 Juta

10

Bawaslu Banggai Sita Sejumlah Dokumen Dari Tim Paslon 03 di PSU saat Penggerebekan di Desa Tanah Abang

Sosial Media