banner 728x250

Mendukung Hanpangan dan Kesejahteraan Petani, Koramil 1311-03 Petasia Berikan Penyuluhan Hingga Pendampingan Teknis

  • Bagikan
banner 468x60

Morowali, RadarSulawesi – Para Babinsa Koramil 1311-03/Petasia Desa Togo Mulya, Kecamatan Petasia Barat, Kabupaten Morowali Utara, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan lokal melalui program hanpangan (ketahanan pangan) yang melibatkan langsung masyarakat petani setempat. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam meningkatkan kesejahteraan petani dan memastikan ketersediaan pangan yang cukup dan berkualitas bagi masyarakat.

Program hanpangan ini melibatkan berbagai kegiatan, termasuk penyuluhan pertanian, distribusi bibit unggul, dan pendampingan teknis oleh Babinsa Koramil 1311-03/Pts. Melalui kegiatan ini, para petani mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang lebih baik dalam bercocok tanam, sehingga dapat meningkatkan hasil panen mereka.

Salah satu petani, Bapak Ahmad, menyatakan tentang manfaat yang dirasakan dari program Hanpangan.

“Sejak mengikuti program hanpangan dari Koramil, hasil panen kami meningkat drastis. Kami diajari teknik bercocok tanam yang lebih efisien dan diberi bibit yang lebih unggul. Ini sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan bahkan ada kelebihan yang bisa dijual untuk menambah penghasilan,” ujar Ahmad.

Danramil 1311-03/Petasia, Kapten Inf Amrul, menyatakan bahwa program ini merupakan bagian dari tugas TNI AD untuk membantu masyarakat, khususnya dalam bidang ketahanan pangan.

“Kami berharap melalui program hanpangan ini, petani di Desa Togo Mulya dan sekitarnya dapat lebih sejahtera dan mandiri. Kami akan terus mendampingi mereka dalam setiap prosesnya,” kata Kapten Amrul

Selain itu, masyarakat desa juga diajak untuk lebih sadar akan pentingnya diversifikasi tanaman pangan, sehingga tidak hanya bergantung pada satu jenis tanaman saja. Ini diharapkan dapat meningkatkan ketahanan ekonomi keluarga petani dalam jangka panjang.

Program hanpangan di Koramil 1311-03/Pts ini merupakan salah satu wujud nyata dari sinergi antara TNI AD dan masyarakat dalam membangun ketahanan pangan yang kuat di daerah. Dengan adanya program ini, diharapkan kesejahteraan masyarakat petani di Kabupaten Morowali Utara dapat terus meningkat dan ketahanan pangan nasional dapat terjaga.

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *