banner 728x250

Babinsa Koramil 1308-06/Lamala Hadiri Pertemuan Lokakarya Mini Lintas Sektor UPTD Puskemas Tangeban

  • Bagikan
banner 468x60

LUWUK, RADAR SULAWESI – Babinsa Koramil 1308-06/Lamala menghadiri kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor Kegiatan berlangsung di ruang rapat Kantor UPTD Puskesmas Tangeban Kecamatan Masama Kabupaten Banggai, Selasa 7 November 2023.

Turut hadir dalam kegiatan diantaranya yakni Camat Masama Hidayat Dulu, Kepala Puskesmas Masama Haris Bedu, Danramil 1308-06/Lamala yang diwakili Sertu Haswin, Kasubsektor Masama Iptu Lukman, para Kades, Para Bides, para Kader Se-Kecamatan Masama.

Camat Masama dalam sambutannya mengatakan, tujuan diselenggarakannya Lokakarya Mini Kesehatan ini adalah untuk memelihara kerjasama antar lintas sektoral kecamatan Masama, sehingga perlu diadakan upaya penggalangan dan pemantauan pelaksanaan kerjasama melalui suatu forum Lokakarya Mini yang diselenggarakan setiap triwulan, ujarnya.

Pada kesempatan tersebut juga Kepala Puskesmas Masama Haris Bedu mengatakan, berlangsungnya kegiatan lintas sektoral tersebut bertujuan untuk memberikan masukan, ide-ide ataupun gagasan dari masyarakat kepada Gugus Tugas tentang Implementasi Germas di tingkat Kecamatan.

Sertu Haswin juga menambahkan, untuk mendapatkan hasil yang maksimal, perlu adanya saling pengertian dan keterbukaan di antara komponen terkait untuk menggalang kerjasama lintas sektor, terutama dalam membina peran serta aktif masyarakat.

“Maka perlu dilakukan koordinasi antara sektor terkait,” pungkasnya. ***

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *