banner 728x250

Meriahkan HDKD Ke-78, Imigrasi Banggai Gelar Turnamen Tenis Meja dan Bulu Tangkis

  • Bagikan
banner 468x60

LUWUK, RADAR SULAWESI – Kantor Imigrasi Kelas II Non-TPI Banggai melaksanakan turnamen olahraga dalam rangka Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78 dan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke 78 tahun 2023.

Ada dua cabang olahraga yang diadakan, yakni tenis meja dan bulu tangkis.

Pertandingan tenis meja dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2023 di Aula Yasonna H. Laoly. Sementara pertandingan bulu tangkis dilaksanakan pada tanggal 5 Agustus 2023 di Maleo Sport Center Luwuk.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non-TPI Banggai, Wijaya Adibrata, berserta seluruh Pejabat Struktural, ASN, dan PPNPN Kantor Imigrasi Kelas II Non-TPI Banggai ikut mengambil bagian dalam turnamen olahraga dalam rangka memeriahkan HUT Kemenkumham RI tersebut.

Pada cabang olahraga tenis meja dimainkan pemain tunggal atau secara individu, sedangkan cabang olahraga bulu tangkis dimainkan secara berpasangan, yakni ganda putra dan ganda putri.

Dalam rangka menyambut HDKD Ke-78, Imigrasi Banggai dan UPT Kanwil Sulteng sebelumnya melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial, mulai dari donor dara, menyambangi sekaligus memberikan bantuan kepada siswa siswi SLB Negeri Luwuk dan bakti sosial di Taman Makam Pahlawan di Kelurahan Tanjung Tuwis. ***

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *