banner 728x250

Program SJSP, Tingkatkan Pendapatan dan Ketahanan Pangan di Kabupaten Banggai

  • Bagikan
Penerima program SJSP bidang peternakan. (Foto Istimewa)
banner 468x60

LUWUK, RADAR SULAWESI — Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Kabupaten Banggai, Pupung Diliyanto tak hanya memaparkan tentang alokasi anggaran dan kinerja program Satu Juta Satu Pekarangan (SJSP).

banner 728x250

Akan tetapi ia juga memberi analisis tentang pendapatan warga Kabupaten Banggai penerima salah satu program unggulan pemerintahan Amirudin Tamoreka dan Furqanuddin Masulili (AT-FM).

Ia memberi gambaran tentang penerima bantuan SJSP tahun 2022.

Dari 45 kelompok penerima bantuan ayam pedaging, yang setiap kelompoknya menerima 1.000 ekor ayam, dapat menghasilkan ayam yang siap panen dan dijual sebanyak 38.749 ekor.

Dengan asumsi harga Rp50.000 per ekor, maka 38.749 ekor dikali Rp50.000 sama dengan Rp.1.937.450.000.

Dari jumlah nominal itu kemudian dibagi 45 kelompok, sehingga mendapatkan angka 43.054.444.

Maka kata Pupung, setiap kelompok mendapatkan penghasilan tambahan sebesar Rp.43.054.444.

Begitu pula dengan kelompok penerima ayam petelur.

Dari 25 kelompok dengan jumlah yang diterima sebanyak 200 ekor per kelompok, dapat menghasilkan produksi telur sebanyak 71.565 butir telur.

Dengan asumsi harga telur Rp2.000 per butir, maka 71.565 x Rp.2000 = Rp.143.130.000. Dan Rp.143.130.000 dibagi 25 Kelompok = Rp.5.725.200.

Sehingga rata-rata per kelompok mendapatkan penghasilan tambahan sebesar Rp.5.725.200 sampai dengan laporan bulan Juli 2023 atau 7 bulan masa pemeliharaan.

Dan sambung Pupung, produksi terus bertambah jumlahnya sampai masa pemeliharaan ayam mencapai afkir atau 2 tahun.

Program SJSP, pertegas Kepala Disnak Keswan Banggai, memiliki multiplayer effect. Karena selain mengurangi dan mencegah terjadinya stunting juga mencegah inflasi sekaligus meningkatkan ketahanan pangan hewani.

Alokasi anggaran program Satu Juta Satu Pekarangan sektor peternakan tahun 2022-2026

Tahun 2022 (Rp 4.955.000.000)

  • Paket ayam petelur Rp 1.431.250.000
  • Paket DOC ayam pedaging Rp 2.905.110.000
  • Operasional Rp 718.640.000

Tahun 2023 (Rp 2.000.000.000)

  • Paket ayam petelur Rp 1.724.850.000
  • Operasional Rp 257.150.000

Tahun 2024 (Rp 3.031.988.000)

  • Paket ayam pedaging DOC Rp 2.751.800.000
  • Operasional Rp 280.188.000

Tahun 2025 (Rp 3.031.988.000)

  • Paket ayam pedaging DOC Rp 2.751.800.000
  • Operasional Rp 280.188.000

Tahun 2026 (Rp 3.031.988.000)

  • Paket ayam pedaging DPC Rp 2.751.800.000
  • Operasional Rp 280.188.000. *

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *