banner 728x250

ODGJ di Luwuk Ngamuk, Rusak Sejumlah Fasilitas Publik di Jalan Ahmad Yani

  • Bagikan
Tangkapan layar akun instagram@SOAL.BANGGAI yang merekam seorang ODGJ di Luwuk mengamuk dan merusak sejumlah fasilitas publik, Rabu 7 Agustus 2024. [Foto: Istimewa]
banner 468x60

LUWUK, RADAR SULAWESI – Aksi nekat Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) mulai meresahkan.

banner 728x250

ODGJ perempuan ini mengamuk hingga merusak fasilitas publik di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Luwuk, tepatnya di depan Bank BNI hingga di kawasan taman samping Kantor Kejari Banggai atau eks Pasar Malam Luwuk, Rabu 7 Agustus 2024.

Sejumlah fasilitas publik mulai dari bak sampah hingga papan nama Kantor Bank BNI dan papan nama di Taman BRI tak luput dari sasaran ODGJ tersebut.

Aksi ODGJ ini direkam salah salah seorang warga dan diupload di media sosial instagram @SOAL.BANGGAI.

Aksi nekat para ODGJ di Luwuk sudah sering terjadi. Kurangnya penanganan instansi terkait membuat para ODGJ bebas berkeliaran dan mengganggu keamanan dan kenyamanan publik.

Bahkan sebelumnya, salah seorang ODGJ yang merupakan mantan narapidana sempat mengamuk dan mengancam warga menggunakan senjata tajam jenis parang. ***

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *