banner 728x250

Bupati Morut Bantu Pengguna Jalan Yang Terjatuh

  • Bagikan
banner 468x60

MORUT, RADAR SULAWESI – Bupati Morowali Utara, Delis Djulkerson Hehi, menunjukkan sikap kepemimpinan yang tanggap dan peduli, hal tersebut dapat dilihat saat ia turun tangan langsung untuk membantu seorang warga yang mengalami kecelakaan di Desa Londi.

Peristiwa terjadi pada minggu 28 April 2024, seorang warga bernama Ibu Hermin tergelincir di penurunan jalan Onepute yang dilanda kerikil akibat hujan deras. Motor yang dikendarai oleh Hermin pun tergelincir, namun beruntung Bupati Delis dan istri, yang tengah melintas di belakang, segera melihat kejadian tersebut.

Tanpa ragu, Bupati Delis dan istri langsung berhenti untuk memberikan pertolongan. Dengan bantuan ajudan, mereka membantu mengangkat Hermin dan membawanya ke Rumah Sakit Kolonodale untuk mendapatkan perawatan medis yang diperlukan.

Setelah memastikan Hermin mendapat perawatan yang memadai, Bupati Delis tidak menyia-nyiakan waktu dan melanjutkan perjalanan karena masih memiliki beberapa agenda yang sempat tertunda akibat kejadian tersebut.

Kejadian ini sekali lagi menegaskan komitmen Bupati Delis dalam melayani dan mengutamakan kesejahteraan masyarakatnya, serta menjadikan beliau sebagai teladan yang patut diikuti dalam memberikan bantuan langsung pada saat-saat darurat. ***

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *