banner 728x250

Tingkatkan Pelayanan dan Keselamatan Operasional, ASDP Rehab MB Pelabuhan Pagimana, Layanan Bongkar Muat Dipindahkan Sementara di Dermaga Plensengan

  • Bagikan
GM PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Luwuk Cuk Prayitno
banner 468x60

LUWUK, RADAR SULAWESI – PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Luwuk akan melakukan rehabilitasi MB Pelabuhan Pagimana.

General Manager (GM) PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Luwuk, Cuk Prayitno menjelaskan, rehabilitasi tersebut dilakukan dalam rangka pemeliharaan sekaligus peningkatan pelayanan dan keselamatan operasional di MB Pelabuhan Pagimana.”Ini sebagai bentuk komitmen PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) dalam rangka peningkatan pelayanan, keselamatan dan operasional, khususnya terhadap kondisi pelabuhan dan fasilitas penunjangnya,” ujar Cuk Prayitno, Rabu 17 Januari 2023.

Rehabilitasi MB Pelabuhan Pagimana, mulai dikerjakan pada 19 Januari hingga 1 Februari 2024 mendatang. Terkait rehabilitasi tersebut, pelayanan bongkar muat pelabuhan akan dipindahkan sementara ke Dermaga Plensengan.”Waktu pekerjaannya selama 14 hari. Jadi sementara waktu, pelayanan bongkar muat pelabuhan dipindahkan ke Dermaga Plensengan yang ada di sebelah kanan MB Pelabuhan Pagimana,” jelasnya.

Cuk Prayitno memastikan kegiatan operasional di Dermaga Plensengan nanti tetap berjalan normal. Hanya saja, perlu dilakukan penyesuaian terkait dengan pasang surut air laut.”Kegiatan operasional tetap normal, tapi perlu menyesuaikan pasang surut air laut di sekitar dermaga plensengan tersebut,” katanya.

Selain pekerjaan pemeliharaan pelabuhan, pihaknya juga melakukan peningkatan fasilitas pelayanan atau koridor untuk pejalan kaki. “Ini kami lakukan dalam upaya penataan manajemen kepelabuhanan di MB Pelabuhan Pagimana kedepan, yakni dengan adanya zonasi-zonasi yang tujuannya untuk keamanan, kenyamanan dan keselamatan semuanya, baik kepada pengguna jasa maupun kepada pelabuhan dan kapalnya,” tandasnya.

Pihaknya memohon maaf dengan adanya beberapa kegiatan pemeliharaan maupun peningkatan fasilitas pelayanan yang mungkin akan menggangu kenyamanan pengguna jasa yang menyeberang melalui MB Pelabuhan Pagimana.

“Sekali lagi bahwa ini kami lakukan sebagai bentuk komitmen ASDP untuk peningkatan pelayanan dan keselamatan. Banyak yang dilakukan di pelabuhan, Kami juga memperhatikan keselamatan dermaga MB di Pelabuhan Pagimana,” imbuhnya. ***

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *